Breaking News

Bhabinkamtibmas Polsek Penyinggahan Sampaikan Himbauan Kamtibmas

Menekan terjadinya tindak kejahatan maupun gangguan keamanan lainnya, Kapolsek Penyinggahan Iptu Ciptoro Sono melalui Bhabinkamtibmas Polsek Penyinggahan Brigpol Eli Ramdhani selalu aktif melakukan sambang di beberapa lokasi lingkungan masyarakat yang dinilai rawan terjadinya potensi gangguan kamtibmas, (26/11/2022).

Dalam kegiatannya kali ini, Brigpol Eli Ramdhani menyambangi lingkungan masyarakat Kamp. Loa Deras Kec. Penyinggahan Kab. Kubar dan berkesempatan menyampaikan himbauan kamtibmas pada warga masyarakat setempat yang dijumpainya agar selalu berhati-hati dan mewaspadai situasi lingkungan sekitarnya.

Dengan kehadiran petugas polisi ditengah-tengah masyarakat melakukan sambang bertujuan sebagai tindakan preemtif maupun preventif untuk meningkatkan pendekatan diri secara silaturrahmi, menyerap segala masukkan aspirasi dan informasi dari masyarakat serta menciptakan situasi kamtibmas yang kondusif dalam rangka memberikan rasa aman dan tentram kepada masyarakat.

About admin1 admin1

Check Also

Apel Pergeseran Pasukan dan Pemeriksaan Kesehatan Personel BKO Pengamanan PSU Mahakam Ulu

Kutai Barat, 18 Mei 2025 – Polres Kutai Barat menggelar apel pergeseran pasukan BKO untuk …

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *