Jumat Curhat Kabag Ops Berserta Staff di Masjid AT-Taqwa

Sendawar – Kegiatan jumat curhat kembali digelar Polres Kutai Barat usai pelaksanaan ibadah Shalat Jumat., Kegiatan Jum’at curhat kali ini dilaksanakan di Masjid At-Taqwa, Jumat (20/1/2023).

Kabag Ops Polres Kutai Barat (Kompol Jumali, SH), melaksanakan kegiatan yang bertujuan untuk menerima saran, keluhan dan masukan secara langsung dari masyarakat, Jumat curhat yang dilaksanakan tersebut dikemas dalam bentuk dialog secara langsung dengan Jama’ah di Masjid At – Taqwa.

Kabag Ops Polres Kutai Barat (Kompol Jumali, SH)., pada kesempatan itu memberikan apresiasi dan menyampaikan terima kasih atas bantuan Jama’ah (masyarakat) yang telah bersama-sama membantu menjaga kondusifitas kamtibmas di Kabupaten Kutai Barat.

“Kami menyampaikan terima kasih atas keluhan, saran dan masukan yang disampaikan. Kami ke depan akan selalu meningkatkan tugas kami sebagai pelayan, pelindung dan pengayom masyarakat,” ungkap Kabag Ops Polres Kutai Barat.

Kabag Ops Polres Kutai Barat juga mengajak Jama’ah atau masyarakat untuk senantiasa membantu Polri dalam menjaga situasi kamtibmas di daerah masing-masing.

#bagopsreskubar
#polreskubar
#poldakaltim

About admin1 admin1

Check Also

Polsek Jempang Melaksanakan Jumat Curhat Bersama Masyarakat

Polsek Jempang – Banyaknya permasalahan yang terjadi ditengah masyarakat dan untuk mempermudah komunikasi, Polri khususnya …

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *