Kutai Barat – Program Ju m’at Curhat Polsek Muara Pahu Oleh Kanit Sabhara Aiptu Edi Yuswanto dengan masyarakat duduk bersama mendengar keluhan dan melayani aduan masyarakat di Pelabuhan kecamatan Muara Pahu hari Jumat tgl 03 Maret 2023.
anggota Polsek berkumpul dan berdialog hangat dan bersilaturahmi bersama masyarakat yang beristirahat setelah melakukan aktifitas nya.
Kapolres Kutai Barat AKBP Heri Rusyaman, S.I.K, M.H. yang di teruskan oleh Ps. kapolsek Muara Pahu Iptu Aan anwari bersama anggota menyampaikan Jumat Curhat merupakan program luar biasa sebagai salah satu inovasi yang dapat membuat Polri semakin dekat lagi dengan masyarakat. Kegiatan Jumat curhat ini adalah kegiatan yang dilaksanakan serentak di seluruh Indonesia yang mana pada kegiatan Jumat saat ini bertujuan sebagai sarana kepada masyarakat untuk menyampaikan keluhan maupun permasalahan yang ada di masyarakat, dan juga sarana kepada masyarakat untuk menyampaikan respon terhadap masalah yang berhubungan dengan Harkamtibmas yang ada di Kabupaten Kutai Barat.
Dengan adanya program ini bisa dirasakan langsung manfaatnya sehingga permasalahan yang ada di tengah-tengah masyarakat dapat diantisipasi dengan cepat.