Breaking News

Polsek Damai Laksanakan Pemasangan Spanduk “Mudik Aman Keluarga Nyaman” di Wilayah Kecamatan Damai

Kutai Barat – Kamis (20/3/2025), Polsek Damai Polres Kutai Barat melaksanakan kegiatan pemasangan spanduk himbauan bertajuk “Mudik Aman Keluarga Nyaman dan Hotline Mudik Polri 110” di wilayah hukum Polsek Damai.

Kegiatan pemasangan spanduk dilaksanakan mulai pukul 10.00 WITA hingga pukul 11.00 WITA oleh personel Polsek Damai, yakni Aipda Yoppy dan Bripda Andri. Spanduk dipasang di dua titik strategis, yaitu di Kantor Kecamatan Damai dan Pasar Kampung Damai, Kabupaten Kutai Barat.

Kapolsek Damai Ipda Hariyo Jipang Panolan, S.H., menyampaikan bahwa pemasangan spanduk ini bertujuan untuk memberikan imbauan kepada masyarakat agar lebih waspada dan mempersiapkan mudik dengan aman serta nyaman selama momentum bulan Ramadhan dan menjelang Hari Raya Idul Fitri 1446 H.

“Kami juga mengingatkan masyarakat agar memanfaatkan layanan Hotline Polri 110 untuk mendapatkan bantuan atau informasi selama musim mudik

Kegiatan berlangsung dalam keadaan aman, tertib, dan lancar.

About admin1 admin1

Check Also

Polda Kaltim Lakukan Pengecekan Pos Terpadu di Bandara SAMS Sepinggan dalam Rangka Operasi Ketupat Mahakam 2025

Tribratanews.kaltim.polri.go.id, Balikpapan – Dalam rangka memastikan kesiapan pengamanan Idulfitri 1446 H, Kapolda Kalimantan Timur Brigjen …

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *