Melak, 19 Maret 2025 – Kapolsek Melak, AKP Gatot Siswanto, bersama Forkopimcam Melak menggelar Safari Ramadhan 1446 H di Masjid Al-Hilal, Kampung Muara Benangaq, Kecamatan Melak. Kegiatan yang berlangsung pada pukul 17.00 WITA ini dihadiri oleh sejumlah tokoh masyarakat, perwakilan pemerintah setempat, serta 60 undangan dari kalangan masyarakat.
Dalam sambutannya, AKP Gatot Siswanto menekankan pentingnya menjalin silaturahmi antara pemerintah dan masyarakat. “Kegiatan ini bertujuan untuk mempererat hubungan antara pemerintah dengan masyarakat. Kami juga ingin mendengar langsung keluhan dan aspirasi masyarakat terkait pembangunan dan keamanan di Kampung Muara Benangaq,” ujarnya. Kapolsek Melak yang baru menjabat ini juga berharap agar wilayah Muara Benangaq tetap aman dan kondusif.
Camat Melak, H. Asrin Surianto, S.Ag, turut menyampaikan apresiasi atas antusiasme masyarakat yang hadir. “Kita patut bersyukur masih diberikan kesehatan untuk menjalankan ibadah puasa. Mari kita tingkatkan kesatuan untuk kemajuan Kecamatan Melak,” ungkapnya. Ia juga menegaskan bahwa Safari Ramadhan ini menjadi wadah untuk mempererat tali silaturahmi antara pemerintah dan masyarakat.
Acara yang berlangsung hingga pukul 19.00 WITA ini diisi dengan pembukaan, sambutan, tausiah, buka puasa bersama, dan sholat Maghrib berjamaah. Kegiatan berjalan lancar, aman, dan tertib, serta mendapat respons positif dari seluruh pihak yang hadir.
Dengan adanya Safari Ramadhan ini, Kapolsek Melak dan Forkopimcam Melak berharap dapat terus membangun komunikasi yang baik dengan masyarakat, sekaligus mendukung terciptanya keamanan dan pembangunan yang merata di wilayah Kecamatan Melak.