Kutai Barat – Kapolres Kutai Barat AKBP Boney Wahyu Wicaksono, S.I.K., M.H., menggelar kegiatan halal bihalal dengan seluruh Pejabat Utama (PJU) dan personel Polres serta ASN di halaman mako Polres Kutai Barat, Senin (14/4/2025) pagi
Kegiatan ini berlangsung setelah pelaksanaan Apel Pagi upacara pemberian Reward kepada personel Polres Kutai Barat yang berprestasi, kegiatan ini menjadi momentum penting untuk acara halal bihalal untuk mempererat tali silaturahmi dengan personel Polres Kutai Barat dan ASN.
Dalam kesempatan tersebut, Kapolres Kutai Barat mengucapkan terima kasih kepada seluruh personel yang telah memberikan pelayanan optimal selama pelaksanaan Operasi Ketupat Mahakam 2025. Ia mengapresiasi kerja keras dan dedikasi semua pihak yang turut serta dalam menjaga kelancaran, keamanan, dan kesehatan selama operasi tersebut.
“Terima kasih atas kerja kerasnya selama Operasi Ketupat Mahakam 2025, Operasi berjalan lancar, aman, dan kita semua dalam keadaan sehat. Semoga setelah lebaran ini, kita semakin diberikan kekuatan untuk membawa perubahan yang lebih baik lagi,” ucap Kapolres
Pada kesempatan itu, Kapolres juga mengucapkan selamat Hari Raya Idul Fitri 1446 Hijriyah, “Minal aidin wal faizin, taqabalallahu minnaa wa minkum. Semoga amal ibadah kita semua diterima oleh Allah SWT,” ucap Kapolres sambil menjabat tangan satu persatu PJU dan personel Polres Kutai Barat
Kegiatan halal bihalal ini digelar sebagai wujud nyata dari semangat toleransi, saling menghargai, dan menjalin silaturahmi antar personel Polres Kutai Barat, serta sebagai sarana untuk saling memberi maaf.
Kegiatan ini juga menunjukkan komitmen Kapolres Kutai Barat untuk menjaga kekompakan dan keharmonisan di lingkungan internal Polres, demi menciptakan suasana kerja yang kondusif dan lebih baik.
Humas Polres Kubar