Sat Gas Preventif Sat Samapta Polres Kutai Barat Laksanakan Pengamanan Di Kantor KPU

Kutai Barat- Satuan Samapta Polres Kubar melaksanakan pengamanan di kantor Komisi Pemilihan Umum (KPU) dan Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) jelang Pilpres dan Pemilu Legislatif Tahun 2024 di Kabupaten Kutai Barat.

Pengamanan tersebut dipimpin oleh IPDA Sudarto bersama 5 personel Sat Samapta Polres Kubar, pada Selasa (31/10/2023).

Kapolres Kubar AKBP Heri Rusyaman, S.I.K.,M.H., melalui Kasat Samapta AKP Costa Sihaan mengatakan Patroli Dialogis bertujuan sebagai tindakan preventif jelang Pemilu yang akan dilaksanakan nantinya.

“Tindakan Preventif dari Sat Samapta Polres Kubar ini guna untuk memastikan situasi keamanan dan ketertiban masyarakat bisa kondusif,” ujarnya.

Dalam kesempatan tersebut lanjutnya, anggota juga berdialog bersama petugas di KPU dan Bawaslu terkait pelaksanaan tahapan Pemilu 2024.

HUMAS POLRES KUBAR

About admin1 admin1

Check Also

Divisi Humas Polri Meraih Penghargaan “Most Engaging” Pada Ajang GSMS 2025

Tribratanews.polri.go.id – Jakarta. Divisi Humas Polri meraih penghargaan bergengsi, yakni Most Engaging Lembaga. Penghargaan diberikan …

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *