Kabag Ren Polres Kutai Barat Pimpin Upacara Di SMP dan SMK 1 Kutai Barat

Kutai Barat- Kabag Ren Polres Kutai Barat, Polda Kaltim, AKP Darnuji. S.H., berkesempatan menjadi pembina Upacara SMP&SMK 1 Purnama Kec. Barong Tongkok Kab. Kutai Barat. Dalam kesempatan tersebut, Kabag Ren membacakan amanat yang menyoroti pentingnya tertib berlalu lintas dan bahaya tawuran antar pelajar. 14/10/2024

Upacara ini dihadiri oleh Kepala Sekolah SMP&SMK 1 Purnama Barong Tongkok, Dewan Guru beserta Staf SMP&SMK 1 Purnama,Siswa Siswi SMP&SMK 1 PURNAMA SENDAWAR Kec. Barong Tongkok Kab. Kutai Barat.

Membuka Amanat pagi ini Kabag Ren menekankan bahwa ketertiban berlalu lintas adalah tanggung jawab bersama yang harus dimulai dari kesadaran individu, terutama para pelajar sebagai generasi penerus bangsa. Selain itu, Kabag Ren juga mengingatkan akan dampak negatif dari tawuran antar pelajar yang tidak hanya merugikan diri sendiri tetapi juga mencoreng nama baik sekolah dan keluarga.ucapnya

Selain tentang ketertiban berlalu lintas Kabag Ren juga menyampaikan Kepada siswa – siswi saya berharap agar melakukan kegiatan-kegiatan yang positif seperti kegiatan organisasi kepemudaan, kepramukaan, organisasi olah raga, karang taruna maupun organisasi lainnya, dan yang tidak kalah pentingnya mari kita selalu peduli terhadap lingkungan, diri sendiri dan mematuhi norma yang berlaku baik norma agama, adat, susila dan norma hukum serta jauhi Narkoba, Miras, maupun balapan liar. sambungnya

Mengakhiri amanatnya sebagai irup Kabag Ren AKP Darnuji. S.H., mengingatkan kepada Belajarlah dengan tekun, sehingga siswa-siswi sebagai generasi penerus bangsa nantinya menjadi insan yang berkualitas untuk melanjutkan cita-cita luhur Bangsa Indonesia. tutupnya

HUMAS POLRES KUBAR

About admin1 admin1

Check Also

Polres Kutai Barat Tingkatkan Kewaspadaan Keamanan Jelang OMP Mahakam 2024

Personel Sat Binmas Polres Kutai Barat melaksanakan kegiatan sambang ke petugas keamanan Bank BNI Sendawar, …

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *